Efek Memainkan Gadget Sebelum Tidur yang Harus Kamu Waspadai
Tahukah kamu kalau memainkan gadget sebelum tidur ternyata membawa dampak buruk untukmu? Simak pembahasan Efek Memainkan Gadget Sebelum Tidur lebih lengkapnya di bawah ini ya!

Gadget menjadi sesuatu yang tak terpisahkan dari kehidupan manusia modern saat ini. Saat pergi hangout bersama teman, saat melakukan aktivitas harian, saat bekerja atau saat akan tidur sekalipun kita selalu membawa gadget.
Efek Negatif Memainkan Gadget Sebelum Tidur
Ketika menjelang waktu tidur, kita terbiasa untuk memainkan gadget untuk melihat-lihat sosial media, menonton konten yang kita suka, atau untuk berkomunikasi via chat online. Tak jarang pula, ketika bangun tidur kita akan mendapati gadget berada di samping tubuh kita (biasanya di dekat kepala). Alhasil, kepala kita terasa pusing dan tidur menjadi kurang maksimal sehingga kita tetap merasa lelah dan lesu meskipun kita cukup tidur. Inilah alasannya :
- Ponsel yang sehari-hari kita gunakan ternyata menyimpan panas yang membahayakan kesehatan manusia.
- Gadget mengeluarkan cahaya biru yang menghambat produksi hormon melatonin yang mampu menginduksi tidur seseorang. Oleh sebab itulah, kamu harus menjauhkan gadget dari tubuh ketika ingin tidur untuk mendapatkan tidur yang berkualitas.
- Dalam jangka waktu lama, pancaran radiasi elektromagnetik yang ada dalam ponsel dapat memicu pertumbuhan tumor di dalam tubuh seseorang. Radiasi ini bahkan juga dapat menyebabkan ruam bagi kulit bayi dan anak-anak.
Ketika seseorang membawa gadget mereka ke tempat tidur, maka akan ada efek radiasi yang sanggup mempengaruhi sistem stres di dalam otak. Hal ini berdasarkan pada temuan Institut Teknologi Massachusetts (MIT). Hal ini semakin diperkuat dengan temuan Dr. Charles Czeisler dari Harvard University yang menyatakan bahwa sinar cerah dari layar ponsel akan mengganggu ritme tubuh yang seharusnya akan memasuki masa tidur. Inilah salah satu faktor penyebab kenapa kamu sulit tidur/mengalami insomnia.
Interaksi Pengusaha Sukses dengan Gadget-nya
Para pengusaha sukses pun selalu berusaha menjauhi gadget ketika mereka akan tidur. Arianna Huffington, pendiri Huffington Post lah salah satu contohnya. Ia bahkan meletakkan gadgetnya di ruangan terpisah untuk mencegah dirinya mengakses gadget menjelang tidur.
Contoh lainnya adalah Sheryl Sandberg, CEO Facebook. Sandberg selalu mematikan ponselnya di malam hari. Hal ini ia lakukan agar waktu istirahatnya tidak terganggu.
Kebiasaan mematikan dan menjauhkan diri dari gadget sebelum tidur yang dilakukan oleh tokoh-tokoh sukses di atas wajib kita tiru. Efek memainkan gadget sebelum tidur sangatlah buruk dan akan mempengaruhi kualitas hidupmu di masa mendatang.
Kita memang selalu membutuhkan gadget untuk melakukan berbagai aktivitas penting. Namun, kita harus pintar mengelola waktu. Ada saatnya kita harus menjauhkan diri dari gadget untuk mendapatkan istirahat yang lebih maksimal.
Ubahlah Kebiasaan Main Gadget Sebelum Tidur Sedikit Demi Sedikit
Bagaimana jika memainkan gadget sebelum tidur sudah menjadi kebiasaan yang sulit dihilangkan? Mulailah perlahan. Dengan langkah kecil yang kamu ambil hari ini, maka perubahan besar akan kamu dapatkan di kemudian hari.
Alih-alih memainkan gadget, akan lebih baik kalau kamu melakukan aktivitas lain menjelang tidur. Contohnya, membaca buku atau merelaksasi pikiran. Hal ini mungkin terdengar sangat sepele, namun efeknya sangat besar untuk hidup dan perkembangan karirmu di masa depan. Para pengusaha yang selalu sibuk pun bahkan selalu berusaha untuk tidak memainkan ponselnya menjelang waktu tidur. Kalau kamu ingin mengikuti langkah kesuksesan mereka, mulailah melakukan kebiasaan-kebiasaan baik yang mereka miliki.
Jadi, bagaimana Rupawan People? Sudah siapkah kamu untuk berhenti memainkan gadget sebelum tidur?